Mahasiswa Prodi Akuntansi Kembali Berprestasi dalam Lomba Karya Tulis Ilmiah Tingkat Nasional.
Humas-FEB | Monday, 15 August 2022

Kembali berprestasi di Tingkat nasional, 2 mahasiswa Prodi Akuntansi Institut Asia Malang yakni Muhammad Riko Hamdani NIM 20102313 dan Lia Novitasari NIM 20102018 berhasil menyabet gelar Penampilan Terfavorit dalam Lomba Karya Ilmiah di Universitas Pekalongan (13/8) . Riko dan Lia yang saat ini semester 5 Prodi Akuntansi Institut Asia Malang , telah berhasil dari seleksi awal yang diselengarakan secara online , sementara untuk Grand Final diselenggaraka secara offline. Dalam seleksi awal yang terdiri dari 19 Tim ini, Institut Asia Malang berhasil lolos sampai di Grand Final. Dalam grand Final yang terdiri dari 8 Tim dari 5 Perguruan Tinggi di Indonesia, diantaranya Universitas pekalongan, Institut Asia , Universitas Negeri Malang, Universitas Negeri Semarang dan IAIN Abdul Rahman Wahid. Dalam Grand Final inilah yang akhirnya Riko dan Lia mendapat Juara Penampilan terfavorit tahun ini. Dengan judul Karya Ilmiah Pengaruh Keberlanjutan UMKM Kota Malang Pasca Pandemi Covid-19 melalui Gerakan Literasi Ekonomi Digital. Semoga karya Tulis Ilmiah ini akan tetap menginspirasi bagi mahasiwa Institut Asia Malang untuk memberi yang terbaik .(vk)